Cara Mendaftar Google Anlityc - Sebelum membahas bagaimana cara mendaftar Google Analytic, terlebih dahulu saya ingin menjelaskan secara singkat apa fungsi dari Google Analityc ini. Manfaat atau fungsi dari tool gratis google analytic ini adalah untuk memberikan laporan detail tentang pengunjung blog. Dengan menggunakan alat ini kita bisa mengetahui jumlah pengunjung perhari, perminggu atau perbulan dari blog kita. Selain itu kita juga dapat mengetahui Artikel atau Halaman yang paling sering dikunjungi beserta banyaknya jumlah pengunjung halaman dan artikel tersebut. Dengan menggunakan Google Analytic ini juga kita bisa mengetahui jenis browser dan negara asal pengunjung blog. Termasuk mengetahui keyword apa saja yang menjadi sumber traffic. Hal ini juga merupakan salah satu blogging tips, dalam cara mengetahui traffic pengunjung blog. Karena itulah kita perlu untuk memasang kode Google Analytic di Blog.
Untuk bisa mendapatkan kode Google Analytic kita harus mendaftar terlebih dahulu. Cara Mendaftar Google Analytic bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:
1. Silahkan Klik http://google.com/analytics/ , kemudian Klik Create an account
2. Selanjutnya masukkan email google anda dan passwordnya pada kolom yang sudah disediakan kemudian dengan mengklik Sign in. Jika anda belum punya email google silahkan Klik cara mendaftar email google.
3. Klik Tombol Pendaftaran.
4. Kemudian isi semua kolom isian yang disediakan
Nama Akun: Isi terserah anda
Nama Situs Web: Isi dengan Nama situs web anda
URL Situs Web: Isi dengan alamat web / blog anda
Kategori Industri: Silahkan pilih terserah anda
Zona Waktu Pelaporan: Silahkan Pilih Indonesia
Jika sudah, silahkan Klik Dapatkan ID Pelacakan
5. Silahkan baca Perjanjian Persyaratan Layanan Google Analytics, kemudian Klik Saya Setuju.
6. Selesai
5
dengan URL: http://epuljapaneseblog.blogspot.com/2013/10/cara-mendaftar-google-anlityc.html
Apabila anda menyukai artikel ini atau merasa bermanfaat silahkan bagikan artikel ini di Facebook, Google+ dan Twitter anda dengan meng-klik tombol-tombol Share yang ada diatas postingan ini.
0 comments:
Post a Comment