Beberapa Tips Mengatasi Serangan Tomcat
Akhir-akhir ini yang membuat heboh adalah serangan Tomcat yang berakibat iritasi kulit karena racun yang dikeluarkan dari dalam tubuhnya. Kulit memerah dan melepuh menjadi ancaman menakutkan yang disebabkan oleh serangga bernama Latin paederus riparius itu.
Ada beberapa Tips untuk mengatasi serangan Tomcat tersebut, diantaranya:
1. Tomcat senang dengan ruangan yang terang. Di malam hari, biasakan untuk menutup jendela atau pintu terlebih dulu, baru kemudian menyalakan lampu agar tomcat tidak menerobos masuk sebelum ruangan ditutup.
2. Tutup lubang ventilasi jendela dengan kain kasa agar tomcat tidak bisa menembus masuk.
3. Jika tomcat hinggap ke kulit Anda, jangan dipencet atau dipukul. Iritasi timbul akibat paederin, lendir beracun yang keluar jika tubuh tomcat ditekan.
4. Untuk menyingkirkan tomcat yang hinggap di kulit, lebih baik ditiup atau gunakan kertas untuk mengambil tomcat dengan hati-hati. Masukkan ke dalam plastik, ikat rapat-rapat agar tidak keluar, lalu buang ke tempat yang aman.
5. Jangan menggaruk atau menggosok kulit yang mengalami iritasi akibat tomcat, karena dapat menyebabkan luka semakin parah.
6. Jika kulit dihinggapi tomcat, segera cuci sampai bersih dengan air dan sabun.
7. Anda juga bisa membasmi tomcat dengan menyemprotkan obat serangga.
8. Pasang kelambu di atas tempat tidur agar tomcat tidak menyerang di saat Anda tidur.
9. Tomcat biasanya menghuni tanaman dan menggerogoti daun-daunnya. Rawat tanaman hias Anda dengan baik dan singkirkan tanaman yang tidak terawat agar tidak menjadi tempat berkembang biak serangga tomcat.
10. Tomcat juga dapat ditemukan di sela-sela dinding atau atap rumah. Jika dinding terdapat retakan atau lubang, segera ditambal agar tidak dihuni tomcat.
Sumber: plasamsn GAYA HIDUP
dengan URL: http://epuljapaneseblog.blogspot.com/2012/03/tips-mengatasi-serangan-tomcat.html
Apabila anda menyukai artikel ini atau merasa bermanfaat silahkan bagikan artikel ini di Facebook, Google+ dan Twitter anda dengan meng-klik tombol-tombol Share yang ada diatas postingan ini.
0 comments:
Post a Comment